Resep Sup : Sup Lidah Tomat
Bahan :
- 1500 ml air untuk merebus lidah
- 1 potong (600 g) lidah sapi
- 2 sdm margarin
- 100 g bawang bombay, cincang
- 3 siung bawang putih, dimemarkan
- 2 batang daun bawang, ambil bagian yang putih, potong 1 cm
- 500 g tomat merah, celup air mendidih, kupas, cincang
- 1 sdt pasta tomat
- 1 tangkai seledri, potong-potong
- 1 lembar daun bay
- 1 sdt gula pasir
- 2000 ml air
- 1 sdt merica hitam bubuk
- 2 sdt garam
- 50 g kacang polong beku
- 200 g wortel, kupas, potong dadu 1 cm
- 100 g jamur kancing kalengan, belah dua
- 1 sdm bawang goreng untuk taburan
Cara memasak sup lidah tomat :
- Didihkan air, celup lidah + 1 menit dalam air mendidih. Angkat lidah, kerok kulitnya hingga bersih.
- Rebus kembali lidah dengan 1 sdt garam hingga empuk. Angkat lidah, sisihkan.
- Potong lidah ukuran 11/2 cm. Sisihkan.
- Panaskan margarin hingga leleh. Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga layu. Tambahkan daun bawang, aduk hingga layu.
- Masukkan tomat cincang, pasta tomat, seledri, gula pasir, daun bay. Aduk rata, angkat.
- Didihkan kaldu, tambahkan bawang Bombay dan tomat tumis, didihkan.
- Bubuhi garam dan merica. Didihkan kembali.
- Masukkan lidah rebus, kacang polong, wortel, jamur. Masak hingga seluruh bahan matang. Angkat, taburi bawang merah goreng.
Untuk 6 orang
Baca juga Resep Masakan “Udang Goreng Mentega”
Silahkan Mencoba Resep Lainnya :