Resep Chinese Food : Perkedel Ikan dan Tahu
Bahan :
- 200 gr filet ikan kakap
- {1/4 sdt garam, merica bubuk secukupnya} bumbu untuk kukus
- 2 lembar jahe iris
- 1/4 batang daun bawang, potong-potong
- 1 potong tahu cina, potong-potong kecil
- 1 butir telur
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- 1 sdt gula pasir
- 21/2 sdm tepung terigu
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt jahe cincang
- Minyak goreng secukupnya
- Daun selada secukupnya
- Tepung terigu secukupnya
Cara membuat :
- Campur ikan dengan garam, merica, jahe, dan daun bawang, diamkan selama 15 menit hingga bumbu meresap.
- Didihkan air dalam panci kukusan, kukus daging ikan dengan bumbu selama 10 menit hingga matang. Angkat ikan, cincang kasar.
- Peras tahu dengan kain sampai kering.
- Campur ikan cincang dan tahu dengan telur, garam, merica bubuk, gula, tepung terigu, kecap asin, dan jahe cincang sampai tercampur rata.
- Beri campuran tahu seperti bakso, pipihkan.
- Gulingkan pada tepung terigu, sampai rata dan tipis.
- Panaskan minyak, goreng sampai berwarna kuning kecokelatan dengan api sedang. Hidangkan perkedel ikan dengan daun selada.
Baca juga Resep Chinese Food “Udang Goreng dengan Saus Inggris”
Silahkan Mencoba Resep Lainnya :